PALEMBANG — Maskapai berbiaya hemat Scoot resmi mengoperasikan kembali rute penerbangan internasional Singapura–Palembang–Singapura melalui Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Kamis (15/1/2026). Reaktivasi rute ini menandai kembalinya konektivitas udara langsung yang sempat terhenti, sekaligus membuka peluang baru bagi sektor pariwisata dan ekonomi Sumatera Selatan.
Penerbangan perdana berangkat dari Singapura menuju Palembang pada pukul 06.05 WIB, lalu kembali ke Singapura pukul 07.20 WIB di hari yang sama. General Manager Bandara SMB II Palembang, Ahmad Syaugi Shahab, menyebut pembukaan kembali rute ini sebagai kabar baik yang telah lama dinantikan pengguna jasa penerbangan.
“Rute internasional Singapura–Palembang kembali dilayani Scoot setelah sempat vakum. Ini menjadi momentum positif bagi peningkatan layanan penerbangan internasional di Palembang,” ujarnya.
Scoot dijadwalkan melayani rute ini empat kali dalam sepekan, yakni setiap Selasa, Rabu, Kamis, dan Sabtu. Frekuensi tersebut diharapkan mampu meningkatkan mobilitas penumpang sekaligus memperkuat hubungan perjalanan bisnis dan wisata antara Palembang dan Singapura.
Penerbangan dioperasikan menggunakan pesawat Embraer 190-E2 berkapasitas 112 penumpang, dengan fasilitas bagasi kabin berupa koper dan ransel hingga 10 kilogram. Armada ini dirancang untuk kenyamanan perjalanan jarak pendek dan menengah.
Menurut Ahmad Syaugi, Singapura masih menjadi destinasi favorit bagi masyarakat Palembang dan sekitarnya, baik untuk urusan wisata maupun bisnis, berkat jarak tempuh yang singkat serta ragam pilihan kuliner, belanja, dan aktivitas ekonomi.